free page hit counter
robot trading forex indonesia

Keuntungan dan Beberapa Robot Trading Forex Indonesia Terbaik

Robot trading forex Indonesia merupakan salah satu program perangkat lunak beralgoritma yang mengacu pada sinyal pasar forex. Robot ini membantu trader dalam memastikan pembelian/penjualan pasangan mata uang dalam kurun waktu tertentu.

Trading forex terhubung secara otomatis ke broker forex online, serta platform pertukaran forex. Diluncurkan sedemikian rupa dengan tujuan meminimalisir trader yang berpotensi memberi kerugian.

Robot trading forex banyak tersebar di internet. Namun kendati demikian, sebagai trader, tentu perlu waspada. Akan selalu ada perusahaan yang menjual sistem perdagangan dengan jaminan uang kembali, yang belum tentu benar.

Kelebihan Robot Trading Forex

Trading forex merupakan hal yang terbilang populer, terlebih di masa pandemi ini banyak yang bekerja dari rumah. Hal ini memungkinkan orang-orang memilih mencari pendapatan lewat trading forex. Lalu, apa saja keuntungan menggunakan robot trading forex? Simak penjelasannya:

1. Transaksi Cukup Fleksibel

Robot trading forex bisa berjalan di mana pun sebab sifat fleksibelnya. Di trading forex, transaksi dapat dilakukan lewat aplikasi yang disediakan broker forex via online.

Mudah bagi para trader untuk melakukan transaksi dengan adanya akses internet hampir di semua bagian penjuru. Selebihnya, ada beberapa hal yang harus dipersiapkan:

  • Perangkat keras (boleh komputer, tablet, laptop maupun smartphone)
  • Mendownload aplikasi yang ada pada broker trading
  • Koneksi/jaringan internet memadai

2. Keuntungan dari Selisih Nilai Kurs

Investasi mana pun, pasti berharap profit. Di trading forex, penghasilannya yaitu keuntungan berupa selisih dari nilai kurs. Caranya, membeli dollar saat nilainya masih rendah lalu menjual kembali dengan harga lebih tinggi. Sebaliknya, bisa juga dengan membeli dollar dengan harga tinggi lalu menjual kembali di harga yang lebih tinggi lagi.

Tiga kemungkinan yang dapat terjadi pada dollar yaitu naik, tetap dan turun. Jika sedang naik, keuntungan tinggi tentu akan diperoleh. Namun sebaliknya jika turun, nilai mata uang pun cenderung menurun juga.

Daftar Trading Forex di Indonesia

Setelah mengetahui keuntungan dari robot trading forex, di bawah ini akan dijelaskan mengenai beberapa aplikasi robot trading forex. Berikut aplikasi yang pas digunakan untuk pemula:

1. Tops Scalper FV

Tops Scalper FV, satu dari banyak aplikasi robot trading forex Indonesia yang bisa dikatakan cukup terkenal. Top Scalper FV dilengkapi dengan macam-macam fitur menarik.

Fitur-fiturnya cukup beragam, salah satunya bisa meletakkan perintah pada jarak pendek seperti buy-stop / sell -stop. Hal tersebut dilakukan agar trader dapat mengambil keuntungan melalui pending order.

Tops Scalper FV diluncurkan Catalin Zachiu tepat pada tahun 2019. Robot ini dapat dicoba dahulu secara gratis dengan memanfaatkan fitur demo. Top Scalver FV dapat menempatkan order BuyStop/SellStop pada jarak pendek.

Sebaiknya gunakan slippage dan broker spread berkapasitas rendah, usahakan gunakan perangkat komputer yang cepat agar robot bekerja dengan baik.

2. ScalPro

Selanjutnya, robot trading forex ScalPro, dapat diakses di aplikasi QuickPro secara gratis khusus bagi nasabah FOREXimf. ScalPro bekerja dengan cara melakukan scalping yang mengacu pada resistance juga relative support.

ScalPro tepat digunakan bagi siapa pun yang senang mencari peluang keuntungan. Namun sebelum menggunakan ScalPro, siapkan dahulu anggaran sebesar kurang lebih US$3.000 atau setara dengan Rp 42.000.000.

Berikut ini merupakan keuntungan lain yang didapatkan dari ScalPro:

  • Memiliki akurasi trading mencapai 70%-80%.
  • Semua resiko bisa diatur trader.
  • Dapat digunakan di berbagai kondisi pasar.
  • Backtest sudah cukup baik, nilai drawdown rendah.
  • Proses eksekusi dibereskan secara otomatis, guna membantu menjalankan strategi scalping.

3. Yellow Free

Oleh Evgeniy Machok, Yellow Free diterbitkan pada 21 September 2017. Rating yang didapatkan adalah sebanyak 4,08. Pembaharuan terakhir dilakukan di tanggal 20 Juli 2021 dengan versi terbaru yaitu 8.5. Yellow Free tidak memberikan versi demo, namun dapat diunduh secara gratis.

Salah satu grup Telegram membahas seputar trading forex. Banyak yang menyimpulkan bahwa strategi robot ini sederhana, tetapi efektif. Pendapatan yang stabil akan sangat tinggi jika pengelolaan uang memadai.

Pada robot trading forex Yellow Free, salah satu fiturnya yaitu angka saat memasuki pasar cukup terbatas, beban deposit menurun, margin bebas meningkat, serta sangat kecil potensi membuka posisi dengan cara manual.

4. Correlates EA Free

Robot trading forex ini tersedia gratis dan dapat mewujudkan ide klasik untuk membuat korelasi antara pasangan mata uang USDCHF dan EURUSD.

Bagi yang ingin mencoba menggunakan Correlates EA Free, tidak perlu risau mengeluarkan biaya. Sebab dengan menggunakan robot ini, sebuah ide yang dibuat dapat diimplementasikan guna membuat korelasi antara pasangan mata uang USDCHF dan juga EURUSD.

Correlates EA Free, robot trading forex yang dipercaya cukup terkenal di Indonesia, digunakan untuk MetaTrader 4 dengan cara gratis. Jangka minimal depositnya sekitar US$500 atau Rp 7.100.000.

Parameter telah diatur secara default. Namun, ada sejumlah skala yang dapat trader pertimbangkan untuk diubah. Misalnya saja seperti ukuran lot, periode dalam korespondensi, persentase pengambilan keuntungan, dan lain-lain.

5. EA Forex Flex

EA Forex Flex, salah satu robot trading forex terbaik yang terbilang banyak dipakai. EA Forex Flex merupakan robot yang telah terverifikasi dengan mengandalkan teknologi inovatif yang baru dikembangkan dengan “Virtual Trades”.

Robot trading forex jenis ini akan menampilkan Virtual Trades pada latar belakang, lalu menggunakannya agar terus memantau pasar guna membantu trader menentukan titik yang sempurna.

Selain hal tersebut di atas, aplikasi ini dapat membuka serta mengelola perdagangan forex dengan nyata secara otomatis. Robot ini memiliki sistem pembaruan otomatis, yang dapat memastikan robot yang digunakan merupakan pembaharuan yang terbaru.

Selain itu, robot dipastikan diupdate dengan kinerja terbaik untuk kondisi pasar. EA Forex Flex menyediakan fitur pengelolaan uang, kompatibel dengan FIFO dan NFA, versi MT4 & MT5, forum khusus anggota, hingga menyediakan 12 strategi yang bisa dipilih.

6. GPS Forex Robot

GPS Forex merupakan robot scalping yang bekerja dengan cara mengambil keuntungan secara berkala meskipun kecil, diciptakan oleh Mark Larsen. Robot kini telah hadir dalam versi ke-3. Kecepatan serta peningkatan parameter merupakan dua hal yang menjadi pembeda antara versi 3.0 dari dua versi yang lainnya.

Kini, GPS Forex Robot telah mulai memasuki versi 3. Banyak orang bilang bahwa GPS Forex ini menjadikan sistem lebih simpel setelah dilakukan pembaharuan terakhir. Selain itu, robot GPS Forex ini bisa bekerja 4 kali lipat lebih cepat dari versi sebelumnya, lebih aman dan memberi keuntungan.

Rugi merupakan resiko yang wajar dialami ketika bermain trading forex dan itu pasti selalu ada. Apakah pernah berpikir, adakah asuransi yang menjamin saat bermain trading forex? Karena, kerugiannya cukup tinggi. Namun memang sulit ditemukan asuransi yang bergerak dalam bidang ini.

Meskipun begitu, tidak perlu risau. Keuangan dapat terkontrol dengan memanfaatkan produk asuransi lain. Jadi, meskipun sedang asyik bermain trading forex, tetap bisa menyisihkan uang dingin. Sehingga uang tersebut dapat digunakan untuk keperluan trading forex lainnya.

Perlu dipertimbangkan pula besaran pengeluaran tiap bulan saat aktif di dunia robot trading forex Indonesia. Sebab, seorang trader berpotensi tinggi akan mengalami kerugian yang tidak sedikit.