free page hit counter
cara mendapatkan uang dari aplikasi Baca Plus

Cara Dapat Uang dari Baca Plus: Aplikasi Penghasil Saldo & Jaga Produktivitas

Nama Baca Plus semakin ramai terdengar. Banyak pengguna smartphone ingin tahu cara mendapatkan uang dari aplikasi Baca Plus. Pasalnya, aplikasi besutan Baca Family ini sudah terdaftar di OJK dan memberikan tugas-tugas sederhana untuk mendapatkan penghasilan tambahan tanpa banyak modal.

Jika dulunya sering bermain smartphone dianggap kurang produktif, hal tersebut tidak berlaku di zaman ini. Sekarang banyak orang yang aktif menggunakan smartphone bisa mendapatkan pemasukan tambahan tanpa mengeluarkan banyak modal. Ingin tahu tentang Baca Plus? Simak selengkapnya di sini:

Seputar Aplikasi Baca Plus

Baca Plus merupakan sebuah platform online yang menyediakan beragam konten bacaan dari dalam maupun luar negeri. Contohnya isu politik, hukum, olahraga, pendidikan, dan lainnya. Aplikasi berukuran 22 MB ini gencar menyajikan berbagai berita yang up to date sehingga penggunanya tidak tertinggal informasi.

Saat ini, tercatat Baca Plus sudah menggandeng hingga 250 lebih situs maupun media terpercaya untuk menyuguhkan beragam informasi terkini. Bukan hanya menambah pengetahuan, pembaca di aplikasi ini juga berkesempatan untuk mendapatkan reward berupa koin.

Koin diberikan setiap kali selesai membaca, dan bisa dikumpulkan hingga berjumlah banyak dan ditukarkan menjadi uang. Bahkan, bagi yang baru saja mengunduh apps ini dan menjalankannya akan diberikan hadiah koin sejak awal. Begitu juga sesudah registrasi, akan ada koin tambahan yang lebih banyak.

Cara mendapatkan uang dari aplikasi Baca Plus menjadi daya tarik utama dari apps ini. Sebagai media informasi, Baca Plus sudah terbukti memberikan bayaran yang ditransfer ke rekening pengguna. Apalagi, apps ini diawasi OJK sehingga keamanannya lebih terjamin.

Cukup login dengan rajin, membaca berita dan menonton video setiap harinya, pengguna akan mendapatkan keuntungan. Apabila mengalami hambatan ketika proses menukarkan saldo atau permasalahan lain, bisa mengirimkan pesan serta screenshot menuju email dari customer service Baca Plus.

Agar bisa menukarkan koin yang didapatkan menjadi pulsa, pengguna memerlukan minimal 50 ribu poin. Untuk menukarkan diamond, dapat mengumpulkan paling sedikit 55 ribu poin. Sementara itu untuk menukarkan ke uang, bisa dimulai dari nominal 15 ribu.

Kelebihan dan Kelemahan Baca Plus

Setiap aplikasi, tak terkecuali Baca Plus memiliki keunggulan serta kekurangannya masing-masing. Sebagai bahan pertimbangan untuk menggunakan apps ini, pengguna perlu mengetahui nilai lebihnya terlebih dahulu. Berikut kelebihan dari Baca Plus:

  • Tergolong platform yang bersifat positif dan aman dikonsumsi berbagai usia, karena menampilkan bacaan untuk menambah wawasan. Tidak ada hoax, semua berita dapat dipertanggungjawabkan karena berasal dari media terpercaya.
  • Ukuran apps yang cukup ringan, sehingga tidak memakan banyak memori.
  • Didukung dengan tampilan antarmuka yang mudah untuk digunakan dan tidak monoton.
  • Tersedia berbagai pilihan bacaan yang bisa disesuaikan dengan selera pengguna. Tidak hanya berita, namun juga ada yang bertema game, gaya hidup, kuliner, kisah-kisah nyata, budaya, psikologi, dan lain-lain.
  • Tidak perlu mengunduh banyak aplikasi berita, karena Baca Plus sudah bekerjasama dengan ratusan website, portal berita dengan berbagai tema dan niche.
  • Bisa mendapatkan pulsa gratis sehingga dapat menghemat pengeluaran.
  • Poin yang terkumpul bisa ditukarkan ke bentuk hadiah lain seperti diamond game FF, Mobile Legends, atau uang tunai tergantung dengan kebutuhan.
  • Terdapat algoritma cerdas sehingga dapat merekomendasikan konten-konten yang sesuai dengan minat pengguna. Ini akan otomatis tersaji di halaman rekomendasinya.

Dari berbagai kelebihan yang dimilikinya, Baca Plus juga tak terlepas dari kekurangan. Meski demikian, hal ini masih dapat ditolerir dan disesuaikan dengan kemampuan pengguna dalam mengelola pemakaian aplikasinya. Beberapa kelemahan dari apps ini adalah seperti berikut:

  • Reward berupa koin hasil membaca di apps ini bernilai cukup kecil sehingga harus menyelesaikan cukup banyak misi untuk bisa ditukarkan.
  • Nilai penukarannya fluktuatif, terkadang naik namun juga bisa turun.

Cara Mendapatkan Uang dari Aplikasi Baca Plus

Meski judul aplikasinya berkaitan erat dengan aktivitas membaca, sebenarnya Baca Plus juga memiliki tugas-tugas lain yang bisa dilakukan. Sehingga pengguna tidak mudah jenuh ketika memakainya. Terdapat beragam cara yang dapat dilakukan untuk mengumpulkan hadiahnya, yakni:

  • Buat akun terlebih dahulu, lalu mulailah membaca berita yang ditampilkan di halaman utama, atau bisa juga melalui halaman khusus misi. Di sini sudah tertera tugas serta poin yang bisa didapatkan.
  • Lakukan check in setiap harinya. Login agar dapat mengumpulkan koin harian. Semakin rutin membuka aplikasinya, akan lebih banyak koin yang didapatkan. Klaim reward ini bisa didapatkan setiap tiga jam sekali.
  • Tonton video yang tersedia dengan berbagai tema. Semakin rutin menonton video dengan jumlah tayang tertentu, pengguna akan diberikan sejumlah koin yang cukup banyak.
  • Jika ada iklan yang disarankan oleh aplikasi, tonton juga iklannya sehingga bisa menambahkan koin.
  • Gunakan kode referal dari apps ini untuk mengundang teman-teman yang belum memiliki Baca Plus. Jika ada yang bergabung, akan ada koin tambahan yang diberikan kepada pengguna.
  • Cara mendapatkan uang dari aplikasi Baca Plus dapat dilanjutkan dengan mencairkan saldo dari koin yang sudah terkumpul dari berbagai aktivitas setiap harinya. Tekan tombol “Saldoku”, dilanjutkan dengan “Konversi”.
  • Klik opsi “Isi sekarang”, kemudian “Tukarkan sekarang”.
  • Berikutnya pengguna tinggal menunggu pemberitahuan jika koinnya sudah berhasil ditukarkan menjadi pulsa. Jika ingin memilih opsi yang lain (contohnya diamond Mobile Legends, bisa memilih jumlah yang hendak ditukarkan).
  • Ketuk “Konfirmasi” jika sudah menyetujui nominalnya.
  • Pulsa akan segera dikirimkan ke nomor yang sudah didaftarkan pada akun tersebut.

Cara Download Baca Plus

Sebelumnya telah dijelaskan tentang cara mendapatkan uang dari aplikasi Baca Plus. Untuk melakukan hal tersebut, tentu perlu mengunduh aplikasinya terlebih dahulu. Berikut informasi lebih detail seputar aplikasinya:

Nama Aplikasi Baca Plus
Developer Baca Family
OS Android Minimal 5.0
Ukuran File 22 MB
Penilaian di Play Store 3.8 dari 5.0

Pengguna bisa mengunduh apps ini kemudian menginstalnya di perangkat sehingga dapat digunakan seperti biasa. Berikut ini langkah mudah untuk download hingga menjalankan aplikasinya di perangkat:

  • Buka toko aplikasi Play Store, ketikkan nama Baca Plus.
  • Ketuk tombol bertuliskan “Install”, tunggu sesaat hingga aplikasinya selesai didownload.
  • Buka aplikasinya, kemudian lakukan login. Apabila belum pernah memiliki akun sebelumnya, bisa membuat terlebih dahulu dengan alamat email aktif, nomor ponsel, serta kata sandi.
  • Aplikasi sudah bisa digunakan untuk membaca berita terbaru dan melihat konten video setiap harinya.
  • Rutin periksa Play Store untuk mendapatkan pembaruan. Jika tombolnya bertuliskan “Update”, tandanya apps tersebut sudah waktunya diperbarui sehingga bisa mendapatkan versi yang bekerja lebih maksimal dari sebelumnya.

Itulah review singkat serta pembahasan tentang cara mendapatkan uang dari aplikasi Baca Plus. Di era kemajuan teknologi seperti sekarang, kreatifitas untuk menambah penghasilan sangat penting untuk dimiliki. Sehingga tidak bergantung dengan satu penghasilan saja.

Baca Plus jeli dalam mengamati fenomena dimana masyarakat Indonesia masih banyak yang memiliki minat baca rendah, namun suka menggunakan smartphone. Dengan kehadiran apps ini, pengguna dapat memperkaya wawasan sekaligus mendapatkan uang melalui perangkat pintarnya tanpa mengeluarkan modal.