free page hit counter
investasi dollar di jenius

Investasi Dollar di Jenius, Aman dan Untung Banyak

Artikel diperbarui pada 7 Agustus 2022.

Mungkin jarang orang mengetahui tentang investasi dollar di Jenius bahkan tentang jasa keuangan tersebut. Padahal Jenius mempunyai fitur dan kelebihan yang tidak dimiliki Bank konvensional pemerintah. Salah satunya pembayaran barang online serta pembelian game luar negeri karena Jenius mempunyai layanan VISA.

Isi saldo Google Play baik debit atau kredit? Dengan Jenius cukup masukkan kode terakhir 3 angka, maka pembayaran sudah selesai. Apalagi untuk investasi dollar, Jenius sudah banyak bekerja sama dengan bank luar. Tentu saja, transaksinya dapat dilakukan dengan mudah.

Apa Itu Jenius

Jenius sebenarnya merupakan produk dari BTPN. Sebuah jasa keuangan yang menaungi tabungan pensiun secara nasional. Investasi dollar di Jenius disarankan, karena produk ini memang dikhususkan untuk investasi baik saham, obligasi, mata uang, dan lainnya. Tidak hanya itu, Jenius bisa juga dipakai untuk pembayaran serta transaksi seperti Bank umumnya.

Nasabah yang menggunakan Jenius dapat menikmati banyak fasilitas. Salah satunya mendapatkan arahan investasi yang sesuai dan cocok untuk dipilih. Investasi di Jenius tidak harus modal besar sebab Jenius seperti saham reksadana yang bisa dimulai dengan nominal 10 ribu saja.

Ada banyak jenis investasi yang ditawarkan Jenius. Nasabah tinggal menentukan sesuai kemampuan modal dan pengetahuan. Namun sebenarnya semuanya bisa dipilih karena modalnya kecil. Selain daripada itu, jenis saham reksadana yang disediakan sebuah jasa investasi biasanya sudah mempunyai manajemen khusus untuk mengurusnya. Sehingga para investor tidak perlu trading atau memantau pergerakan pasar.

Keuntungan Investasi di Jenius

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya kalau investasi di Jenius tidak hanya dollar, tetapi banyak jenis saham lain begitu pula mata uang asing yang ditawarkan. Nasabah bisa memilih valuta asing sesuai keinginan, tetapi investasi dollar di Jenius memang paling banyak peminatnya.

Alasannya karena fluktuatifnya cukup tinggi dan cenderung stabil untuk memperoleh keuntungan besar. Lalu, apa keuntungan lain yang diberikan Jenius bagi nasabahnya yang berinvestasi? Ini dia keuntungan yang dapat dinikmati:

  • Lebih mudah dalam jual beli valuta asing. Nasabah yang berinvestasi di Jenius bisa membeli mata uang asing dengan rupiah yang dimiliki. Begitu juga jika ingin menukar uang asing ke rupiah.
  • Semuanya dilakukan dalam aplikasi tanpa harus datang ke kantor.
  • Nasabah bisa mengatur saldo M Card dengan nominal tertentu agar tetap mudah ketika transaksi melalui kartu.
  • Banyak sekali pilihan investasi valuta asing yang tidak hanya dollar, tetapi juga ada SGD, Euro, JPY, dan lainnya.
  • Mudah melakukan pembelian untuk kegunaan sendiri disaat harga murah supaya untung.
  • Bisa digunakan untuk transaksi dengan mata uang apapun termasuk dollar. Apalagi untuk pembayaran VISA dan Mastercard.

Keuntungan Investasi Dollar

Setelah memahami keuntungan investasi di Jenius, sekarang masuk ke pembahasan kenapa memilih investasi dollar di Jenius. Padahal cukup banyak mata uang asing yang diperjualbelikan meski memang dollar yang diminati. Supaya pengguna tidak salah dalam menentukan jenis valuta asing yang dipilih untuk investasi. Berikut keuntungan jika investasi dollar:

1. Cocok Sebagai Instrumen Investasi Jangka Pendek

Karena fluktuatif dollar cukup tinggi, maka banyak investor atau pemain trading forex lebih memilih investasi dollar. Jenis investasi ini juga sangat cocok untuk yang ingin jangka pendek karena keuntungannya bisa harian. Berbeda dengan jenis investasi lain yang lama hasilnya.

2. Daya Beli Cenderung Stabil

Mengingat penggunaan dollar paling banyak transaksinya di seluruh dunia, maka penjualannya sangat stabil. Tidak hanya untuk dijual kembali, tetapi lebih sering untuk kebutuhan liburan selama di luar negeri. Investasi dollar juga minim resiko. Sekalipun dollar sedang turun biasanya tidak terlalu signifikan dan lama.

3. Bisa Mendapat Bunga dari Bank

Apabila pengguna menukar uang dengan dollar di Jenius sebagai tabungan, maka tetap akan memperoleh keuntungan dari bunga bank. Sama halnya seperti menabung uang rupiah. Itulah keuntungan investasi dollar di Jenius yang tidak diberikan pada investasi di broker.

Meski tidak begitu besar, tetapi lumayan untuk menambah keuntungan selain dari penjualan saat waktu yang tepat untuk profit besar. Sangat menggiurkan bukan.

4. Keuntungan dari Selisih Kurs

Selain keuntungan dari bunga bank, nasabah juga akan mendapatkan keuntungan dari perbedaan kurs mata uang. Inilah tujuan utama dari investasi dollar. Semakin banyak dollar yang dimiliki dan semakin tinggi harga jualnya, maka banyak pula profit yang didapatkan.

Cara Memulai Investasi Dollar Di Jenius

Tertarik untuk investasi dollar di Jenius setelah memahami keuntungan investasi dollar khususnya di aplikasi Jenius? Pengguna bisa langsung berinvestasi dengan langkah mudah di bawah:

  • Untuk dapat menikmati fasilitas investasi, pengguna harus melakukan install aplikasi di perangkat.
  • Jika sudah mengunduh dari Play Store, selanjutnya silahkan mulai pendaftaran di aplikasi dengan mengisi seluruh data yang dibutuhkan pihak Jenius.
  • Jangan lupa verifikasi jika sudah selesai mengisi seluruh data.
  • Di halaman seterusnya akan muncul menu yang bisa dipilih yaitu ‘Menabung’ untuk mulai memilih jenis mata uang yang akan ditukarkan nantinya.
  • Kemudian pilihlah mata uang asing yaitu dollar pada menu pilihan mata uang.
  • Setiap pembelian membutuhkan minimal untuk investasi termasuk dollar di Jenius sekitar 150 ribu. Tukarkan rupiah senilai tersebut untuk mengisi saldo investasi.
  • Setelahnya, cek saldo di aplikasi apakah sudah berhasil.

Apabila sudah mengisi saldo, pengguna sudah mulai berinvestasi. Namun ada hal yang perlu diperhatikan yaitu waktu penjualan dan pembelian. Meskipun Jenius menggunakan saham reksadana, tetapi untuk pertukaran mata uang asing biasa, maka tidak ada manajemen investasi.

Oleh karena itu, pastikan untuk memahami grafik pasar atau berita tentang dollar. Untuk apa? Supaya bisa mengambil keputusan membeli ketika harganya turun dan menjual saat selisih kursnya tinggi. Dijamin bakal untung banyak.

Tips Minim Resiko Investasi Dollar

Investasi dollar di Jenius memang sangat cocok untuk pemula yang tidak mau rugi besar. Pasalnya investasi dollar di aplikasi ini jauh berbeda seperti di aplikasi broker forex. Di Jenius pengguna bisa sekaligus menjadikannya tabungan biasa, tetapi mata uang lain. Kendati demikian, pengguna tetap perlu mengikuti tips di bawah agar minim resiko:

1. Amati Pergerakan Mata Uang Sebelum Menjual

Seperti yang dijelaskan sebelumnya, supaya mendapatkan untung besar pengguna harus mengetahui kondisi pasar. Jika di beberapa aplikasi trading forex menggunakan indikator, maka di Jenius pengguna cukup membaca berita khusus tentang saham. Atau bisa juga dengan mencoba akun demo di broker.

Dengan begitu, pengguna bisa menentukan posisi antara jual dan beli. Bandingkan kurs mana yang selisihnya paling besar dari berbeda bank.

2. Beli Dollar Secara Rutin

Semakin banyak dollar yang dimiliki semakin keuntungan yang diperoleh. Baik dari keuntungan bunga atau selisih kurs penjualan. Tidak perlu membeli secara langsung banyak. Pengguna cukup membeli secara rutin di waktu yang pas sesuai modal. Apalagi kalau membeli disaat harga dollar turun. Pengguna bisa untung tinggi bila menjual saat dollar sudah naik.

Itulah cara memulai investasi dollar di Jenius beserta keuntungan dan tipsnya agar tidak rugi. Selain itu, walaupun dianjurkan membeli dollar secara rutin, pengguna juga tidak boleh menyimpannya terlalu lama. Oleh karenanya, pahami pasar dengan baik untuk menemukan kedua momen yang terbaik.