free page hit counter

Cara Bayar Kartu Halo Lewat M Banking BCA, Siapkan Tagihan Di Mana Saja

Artikel diperbarui pada 22 Februari 2023.

Pembayaran yang harus diselesaikan untuk kartu Halo bisa dilakukan dengan berbagai jenis metode pembayaran. Cara bayar kartu Halo lewat M Banking BCA hanya di rumah tidak perlu repot lagi keluar. Metode tersebut tentunya bisa dilakukan oleh nasabah BCA.

Membayar tagihan dari kartu Halo pakai M Banking BCA merupakan bentuk kerjasama telkomsel dengan pihak bank BCA. Hal tersebut karena tidak mungkin pembayaran bisa dilakukan lewat BCA jika tidak ada kerja sama antara keduanya.

Cara bayar kartu Halo lewat M Banking BCA gak harus menghabiskan waktu yang lama karena bisa dilakukan pakai ponsel pengguna yang punya rekening BCA. Berikut ini adalah pembahasan tentang pembayaran kartu Halo dengan BCA yakni:

Mengenal Kartu Halo

Sebelum membahas tentang cara bayar kartu halo melalui M Banking BCA maka tidak ada salahnya jika membahas sekilas tentang kartu Halo. Kartu Halo adalah kartu yang bayar tagihannya setelah penggunaan atau pascabayar.

Layanan kartu pascabayar yang bernama kartu Halo ini merupakan bentuk layanan pascabayar yang berasal dari Telkomsel. Ketika sudah menggunakan kartu untuk berbagai aktivitas, pengguna kartu ini bisa membayarnya melalui banyak metode.

Dengan memakai kartu Halo ini, pengguna yang membutuhkan banyak kegiatan dengan HP tidak akan repot mengisi pulsa terlalu sering. Kartu Halo sangat bermanfaat bagi siapa saja yang aktif dengan ponsel.

Cara Melunasi Tagihan Kartu Halo Pakai M Banking BCA

Agak sedikit merepotkan rasanya jika mengurus rekening BCA hanya untuk membayar tagihan kartu Halo. Dengan demikian, cara ini sesungguhnya lebih dianjurkan untuk para pengguna kartu Halo yang juga merupakan nasabah bank BCA.

Jika pengguna kartu Halo yang juga berstatus sebagai nasabah Bank BCA, maka akan sangat mudah melakukan pembayaran ini karena sering menggunakan Mobile Banking dari BCA. Berikut langkah pembayaran tagihan antara lain:

  • Nasabah BCA memiliki kemungkinan yang besar sudah memiliki aplikasi M Banking BCA di dalam Ponselnya, maka untuk memulai cara ini adalah dengan membuka aplikasi M Banking BCA.
  • Ketika aplikasi M Banking BCA sudah terbuka, kemudian pilihlah menu m-Payment untuk menjalankan transaksi.
  • Ketika transaksi dengan aplikasi M Banking BCA maka selanjutnya pilih saja Handphone .
  • Selanjutnya adalah menginput menu operator handphone.
  • Setelah itu, masukkan nomor HP dari kartu Halo.
  • Selanjutnya pilih send untuk mengirim permintaan pembayaran Spay Later.
  • Setelah itu periksa kembali pembayaran, ketika sudah sangat pas jumlah tagihannya bisa langsung masukkan kata sandi yang telah ditentukan.

Keunggulan Bayar Tagihan Kartu Halo Melalui M Banking BCA

Ketika akan menentukan metode pembayaran apa yang lebih nyaman untuk bayar kartu Halo, maka pemilik kartu memerlukan alasan yang kuat. Alasan tersebut kemudian akan dijadikan dasar kenapa lebih memilih menggunakan Mobile Banking dari BCA.

Cara bayar kartu Halo lewat M Banking BCA pasti juga memiliki kelebihan. Jika tidak, maka tidak akan ada pengguna kartu Halo yang memilih metode bayar tagihan Mobile Banking dari BCA. Berikut keunggulannya antara lain:

1. Pengguna Kartu Halo Tidak Harus Keluar Rumah Untuk Membayar Tagihan

Memiliki M Banking BCA berarti nasabah BCA telah memiliki aplikasi tersebut di ponselnya. Dengan demikian pembayaran kartu Halo yang dilakukan pakai M Banking BCA dilakukan melalui ponsel dan tidak mengharuskan pengguna kartu Halo keluar rumah.

2. Pembayaran Kartu Halo Lewat M Banking Juga Tidak Ada Tambahan Biaya Admin

Jika membayar kartu Halo dilakukan di indomaret ataupun  sejenisnya, maka pengguna kartu Halo akan dikenai biaya admin. Namun, pembayaran dari M Banking BCA bisa membuat pengguna lebih hemat karena tidak ada biaya admin.

3. Waktu Pembayaran Bisa Setiap Saat

Bayar kartu Halo melalui agen pembayaran maka harus dilakukan ketika agen tersebut sedang buka. Membayar melalui M Banking BCA tidak harus membuat pengguna kartu Halo menunggu waktu buka agen karena bisa langsung dilakukan setiap saat.

4. Keamanan Transaksi Terjamin

Pembayaran tagihan kartu Halo juga akan lebih terjamin keamanannya jika dilakukan langsung melalui M Banking BCA. Bisa saja pembayaran dilakukan lewat agen namun tidak ada jaminan keamanan pembayaran karena ada risiko bertemu agen yang menipu.

5. Proses Pembayaran Yang Sangat Cepat

Bayar kartu halo secara online dari M Banking BCA juga tidak perlu menunggu proses yang lama. Pengguna kartu Halo bisa langsung melakukan pembayaran dari M Banking BCA tanpa harus menunggu proses pembayaran yang lama.

Sanksi Yang Bisa Didapat Jika Telat Membayar Kartu Halo

Jika kartu Halo tidak dibayar tagihannya, maka akan membawa kerugian bagi pemilik kartu Halo karena ada kemungkinan terkena sanksi. Berikut sanksi yang bisa didapat pengguna jika tidak membayar kartu Halo tepat waktu antara lain:

1. Kartu Halo Yang Terlambat Dibayar Tagihannya Bisa Diblokir Sementara

Ketika pengguna terlambat membayar tagihan kartu Halo yang digunakannya, maka sanksi yang paling awal adalah kartu diblokir sementara. Nantinya kartu akan aktif kembali jika pengguna telah menyelesaikan pembayaran kartu halo yang digunakan.

Yang perlu diingat adalah jangka ada tenggat waktu yang ditentukan untuk masa sanksi pemblokiran sementara ini. Jika pengguna tidak membayar kartunya juga sampai lebih dari sepuluh hari, maka akan ada sanksi lain yang akan diberikan.

2. Sanksi Pemblokiran Kartu Halo Satu Bulan

Bila dalam jangka waktu yang ditentukan untuk pemblokiran sementara telah habis, maka pengguna kartu Halo akan diberikan sanksi yang lebih berat yaitu pemblokiran selama sebulan. Sanksi yang kedua ini masih memberikan toleransi waktu untuk pengguna.

Dalam masa sanksi ini, pengguna tetap bisa menerima panggilan ataupun pesan yang masuk. Akan tetapi, kartu yang terkena sanksi blokir tidak bisa dipakai untuk menghubungi nomor lain baik itu menelpon ataupun mengirim pesan.

3. Pemblokiran Dan Penutupan Kartu Halo Secara Utuh

Jika pemblokiran sementara hingga blokir selama sebulan tidak membuat pengguna membayar tagihan kartu, maka tidak ada toleransi lagi. Hal ini dikarenakan pengguna kartu Halo sudah dianggap tidak mengindahkan sanksi ataupun kartu tidak ingin dipakai lagi.

Ketika masa pemblokiran sebulan telah berakhir, dan pengguna belum juga membayar kartu Halo maka kartu pun akan diblokir permanen. Dengan demikian, pemilik kartu Halo tidak akan bisa menggunakan kartu itu lagi.

Demikianlah penjelasan tentang cara bayar kartu Halo lewat M banking BCA. Punya rekening di Bank yang telah bekerjasama dengan pembayaran tagihan yang harus dibayarkan memang sangat membantu seperti halnya kemudahan membayar kartu Halo dari BCA. 

Jika pengguna ternyata belum punya rekening Bank BCA, pengguna tidak perlu khawatir karena Telkomsel juga mendukung pembayaran kartu Halo dari Bank lain dan juga metode pembayaran dengan menggunakan berbagai jenis dompet digital.

Sekarang pengguna kartu Halo seharusnya sudah tidak bisa menemukan alasan lagi untuk terlambat dalam melakukan pembayaran tagihannya. Hal tersebut karena pembayaran bisa dilakukan dengan banyak cara yang juga mudah untuk dilakukan oleh pengguna kartu Halo.